Tren warna cat setiap tahun pasti mengalami perubahan, termasuk warna cat kamar tidur. Dikutip dari dekoruma.com, diprediksi warna cat kamar tidur yang akan trend di tahun 2021 adalah sebagai berikut :
Warna Beige
Pic : unsplash.com |
Warna beige adalah turunan dari palet warna cokelat yang memberikan kesan netral, alami, berani dan memberikan nuansa tenang. Warna beige juga sangat mudah dan cocok dipadukan dengan warna lain.
Warna Kuning
Pic : pinterest |
Warna kuning memberikan kesan ceria, hangat dan penuh semangat. Mengaplikasikan warna kuning untuk kamar tidur bisa memberikan energi positif. Namun sebaiknya jangan berlebihan mengaplikasikan warna kuning ke seluruh ruangan, padukan dengan warna putih atau hijau untuk membuat kesan lebih tenang.
Warna Abu-Abu
Pic : unsplash.com |
Dari tahun ke tahun, warna abu-abu masih menjadi favorit. Warna yang memberikan kesan solid, bisa diandalkan, abadi, kuat dan kokoh. Warna abu-abu juga sangat fleksibel dipadukan dengan berbagai konsep desain interior.
Warna Keemasan
Pic : unsplash.com |
Warna emas adalah warna yang berkelas dan mewah. Anda bisa membuat kamar tidur Anda terkesan lebih elegan dengan mengaplikasikan warna keemasan seperti warna cherish gold. Warna ini juga bisa memberikan efek tenang, tidak monoton dan natural.
Warna Berry
Pic : unsplash.com |
Warna Kebiruan
Pic : unsplash.com |
Warna kebiruan sangat cocok untuk Anda yang menginginkan nuansa tenang. Warna biru juga mudah dipadukan dengan berbagai warna, seperti warna abu-abu, putih, hijau, pink hingga kuning.
Keenam warna di atas bisa Anda jadikan referensi untuk menghadirkan suasana baru di kamar tidur Anda.
sumber : Dekoruma
Komentar
Posting Komentar